Tim debat Al Bayan Anyer berhasil mejadi juara dua dalam kompetisi debat bahasa Inggris tingkat Kabupaten Serang yang dilaksanakan pada Selasa (28/9/2021) di SMAN 1 Baros. Tim tersebut terdiri dari Ahmad Zaied Al-Mahdi, M Abhista Firdaus, dan Tristan Rafi Adziq. Zaied berhasil menjadi best speaker dalam kompetisi yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kabupaten Serang melalui Forum MGMP Bahasa Inggris Kabupaten Serang tersebut.
Perjuangan Zaied dkk. menjadi juara 2 ini tidaklah mudah. Mereka harus menghadapi peserta dari berbagai sekolah ternama di Kabupaten Serang. Mereka berhasil mengungguli tiga sekolah di babak penyisihan dan melaju ke final setelah mengalahkan juara bertahan SMAN 1 Ciruas.
Keberhasilan Zaied dkk. mendapat apresiasi dari kepala sekolah, dewan guru, dan para siswa Al Bayan Anyer. ”Selamat dan sukses atas prestasi ananda sekalian yang luar biasa,” ujar Ustaz Fakhrudin di sebuah kiriman grup Whatsapp komite sekolah. “Semoga dapat terus menebar prestasi dan menjadi motivasi untuk siswa lainnya.”
Syukur dan rasa bahagia diungkapkan oleh salah satu guru pembimbing tim debat, Ustaz Rizky. “Alamdulillah thanks to Allah, wa jazakumullah khoir atas do’a support dari Bapak Ibu semua wa bil khusus Pak Kepala. Last but not least, a huge thanks to the Mr. Radit and Mr. Tsaury and all of us. We did twice to be the winner here, hamdulillah. What a sweet memories!”
Keberhasilan Zaied dkk. merupakan hasil dari ikhtiar yang maksimal di bawah bimbingan dewan guru. Mereka sudah mempersiapkan segala hal dengan cukup matang. Melakukan serangkaian latihan berkelompok meski dalam waktu yang tidak lama. Mereka juga sempat melakukan debat di hadapan teman-teman satu sekolah pada H-1.
Kini Zaied dan tim akan kembali meningkatkan kemampuan berdebatnya agar semakin terasah dengan memperbanyak latihan. Pasalnya, tim debat Al Bayan Anyer akan melaju ke tingkat provinsi bersama SMAN 1 Kramatwatu yang berhasil menjad juara pertama dalam ajang tersebut.